Cara Menginstall GeoGebra Classic di Chromebook

Chromebook merupakan laptop besutan google dengan sistem operasi Chrome OS. Untuk menggunakan GeoGebra di Chromebook tidak ada perbedaannya dengan menggunakan GeoGebra di laptop/komputer dengan Windows OS. Untuk menggunakan GeoGebra di Chromebook kita dapat langsung tanpa instalasi yaitu menggunakan GeoGebra secara online. Namun, ketika kita akan menggunakan GeoGebra dan terkendala dengan jaringan internet maka penggunaan secara online tidak dapat dilakukan. Dengan kondisi semacam ini, kita memerlukan instalasi GeoGebra di Chromebook agar dapat digunakan walaupun tanpa jaringan internet.

Baca Juga:


Untuk menginstal aplikasi GeoGebra di Chromebook kita dapat memilih dua cara yaitu dari Playstore dan Webstore. Pada tulisan kali ini kita akan menginstal aplikasi GeoGebra melalui webstore di Chromebook.

Berikut ini langkah instalasi GeoGebra melalui webstore:
    1. Klik peluncur (launcer) dan pilih Webstore (Toko Web)
    2. Pada penelusuran toko, ketikkan geogebra dan tunggu hingga proses pencarian menemukan aplikasi yang dicari. Pada penelusuran toko didapatkan GeoGbra Classic, maka pilih GeoGebra Classic.
    3. Pilih GeoGebra Classic dan klik tambahkan ke Chrome, maka Chromebook akan melakukan pemeriksaan hingga muncul notifikasi,dan pilih Add App atau tambahkan aplikasi.
    4. Chromebook akan melakukan download (pengunduhan) aplikasi sampai selesai dan akan terisntal secara langsung.
    5. Jika intalasi sukses, maka GeoGebra Classic dapat digunakan khususnya secara offline (tanpa jaringan internet).
    6. Untuk menggunakannya kita dapat memilih langsung dari menu peluncur (Launcer) di Chromebook.

Berikut ini tampilan aplikasi GeoGebra Classic yang sudah terinstal di Chromebook
Aplikasi GeoGebra Classic Berjalan di Chromebook


Selamat Mencoba!!


Berikut ini vidio tutorialnya:



Baca Juga:

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama